Sabtu, 06 September 2014

Momen Patah Hati... (Part 1) : Seperti inilah rasanya...

Salam,,


Hari ini mau sharing aja.
Sekaligus penumpahan perasaan aja... dan update lagi di blog yang telah lama tak terisi ini,,



"Kau yang t'lah Pergi"


kau yang tlah pergi
saat-saat terakhirku
teringat denganmu
yang terbayang kini
dalam genggaman tanganmu
dalam dekapan tubuhmu
kurasakan saat-saat bersamamu

hanya tangis sedih
tak tertahankan tetes air mata
yang jatuh saat engkau pergi
dalam isak tangismu
dalam desah nafasmu
bersamamu tinggal sebuah kenangan

kau tlah pergi
tinggalkan maaf yang tak terucap
dan takkan kembali
tersimpan kini janjiku di hati

kau yang tlah pergi
saat-saat yang terindah
kurasakan takkan pernah ada lagi
hanya tatapan matamu
hanya senyuman manismu
di wajahmu yang tak akan terlupakan





Tak pernah terfikir untuk berbuat yang aneh-aneh, namun apa jadinya kalau berakhir yang tak diduga-duga...
Dan tak mau berspekulasi apapun, yang jelas memang harus terima ini apa adanya....


Kalau kata salah satu sahabat bloggerku Ocha Rhoshandayani, mas Indra ini kalau posting selalu galau. Galau mulu galau mulu. Tapi aku mau klarifikasi saja aku bukannya galau terus hanya kebetulan memang saat ini aku lagi nggak menentu. Hanya pekerjaan di kantor lah yang bisa membuatku tenang sejenak.

Dan hari ini aku mau terang-terangan kepada semuanya termasuk buat dek Ocha Rhos, saat ini aku sedang malas mikirin cinta.
Sedang berusaha melupakan ini dan menunggu waktu yang tepat untuk memikirkannya lagi...



... Bersambung ke Part 2 jika memang masih dinanti

Minggu, 10 Agustus 2014

Terima Kasih Guruku...

Salam semua.

Mau quick post aja nih. Hehehe....


Terima Kasih Guruku


Pagi ku cerah ku ... Matahari bersinar
Kugendong tas merahku dipundak
Selamat pagi semua ... Kunantikan dirimu
Di depan kelas mu menantikan kami

Guruku tersayang... Guru tercinta 
Tanpamu apa jadinya aku
Tak bisa baca tulis... Mengerti banyak hal 
Guruku terima kasihku

Nyatanya diriku kadang buatmu marah
Namun segala maaf kau berikan

Selamat pagi semua ... Kunantikan dirimu
Di depan kelas mu menantikan kami

Guruku tersayang... Guru tercinta 
Tanpamu apa jadinya aku
Tak bisa baca tulis... Mengerti banyak hal 
Guruku terima kasihku


Jujur aku lagi suka banget sama lagu ini. Lagu ini terus terbawa di lingkungan kantor yang juga sekolah dimana aku bekerja.
Lagu ini sangat penuh makna, dan mengedukasi anak bahwa guru adalah pahlawan yang tanpa tanda jasa.


Ingin nge-share itu aja. Hehehe.
Sekian.

Rabu, 09 April 2014

Memilih Pemimpin ... (Part 1) : Pilihan Legislatif Rakyat . . .

Bismillahhirahmanirrahim,,,

Sebelum kita ke posting special Catatan Indrayana mengenai SDIT Darul Athfal dan apa yang menarik, berkaitan dengan Pemilu Legislatif yang baru saja usai beberapa jam yang lalu, menarik untuk saya sedikit membahas mengenai jalannya PILEG (bukan PILEG = FLU yaa.. hehe) ini dan bagaimana perjalanan menuju PILEG ini berlangsung.

Selasa, 01 April 2014

Akibat Kurang Waspada ...

Jakarta, 28 Januari 2010



Tanggal tersebut adalah hari kejadian yang cukup membuatku trauma akan proteksi barang kesayangan. Jika sekarang (tanggal posting ini) sudah tanggal 1 April 2014, berarti kejadiannya sudah 4 tahun yang lalu ya. Hehe … Maaf baru posting yaa. Yap. Tanggal itu semoga menjadi yang pertama dan yang terakhir aku mengalami aksi kriminalitas yang pernah terjadi di pusat kota di Jakarta.

Senin, 31 Maret 2014

Merantau Kebahagiaan ...

Selamat siang para sobat. Pada hari ini akan ada sedikit yang berbeda dari keadaan blog pribadi aku ini. Tapi sebelumnya ijinkan aku untuk membersihkan debu-debu dan sarang laba-laba yang memenuhi seluruh ruangan blog ini ya. Maklum jarang ditempatin. Hehehehe...

Fiuuhhh.... Fiuuuuhhhhh . . . .